Lampiran 3
PEDOMAN ANALISA DOKUMEN
Judul Tesis
Manajemen Supervisi Akademik Kepala
Sekolah di SMPN 1 Magetan
Kode
|
Aktifitas
|
Fokus Pengamatan
|
D.KS.110216
|
Kegiatan Supervisi
|
1. Perencanaan
2. Pelaksanaan
3. Evaluasi
4. Tindak
lanjut hasil
|
Lampiran 3.1
CATATAN LAPANGAN
Hari/tgl : Sabtu, 13-02-2016
Jam : 08.00 –
09.00
Tempat : Ruang tata
usaha
Subjek : Kepala Tata
Usaha
Metode : Dokumen
Jenis Dok : Profil SMPN 1
Magetan
Pedoman : D.TU.130216
Deskripsi Data
Seperti rutinitas
keseharian jadwal pergi kesekolah, peneliti berangkat pagi dan sampai kesekolah
tepat jam 07.00 WIB. Peneliti mempesiapkan diri di lapangan guna memperoleh
data berupa (dokumen) tentang Profil SMPN 1 Magetan.
Peneliti menemui kepala Tata Usaha untuk
meminta keterangan tentang Profil SMPN 1 Magetan, dalam percakapan ini kepala
Tata Usaha memanggil bagian computer/pengetikan agar menunjukkan soft-copy seperti
yang peneliti butuhkan dalam kegiatan perolehan data dalam penelitian ini.
Bagian pengetikan menunjukkan gambaran
umum tentang Identitas Sekolah, Sejarah
SMPN 1 Magetan, Struktur Organisasi, Visi-misi, Tenaga kependidikan, baik itu
Kepala sekolah, Guru dan Jumlah Siswa begitupun rombel.
Lampiran 3.2
CATATAN LAPANGAN
Hari/tgl : Kamis, 11-02-2016
Jam : 08.00 –
09.30
Tempat : Ruang kepala
sekolah
Subjek : Kepala Sekolah
Metode : Dokumen
Jenis Dok : Manajemen
Supervisi Akademik
Pedoman : D.KS.130216
Deskripsi Data
Perolehan data dalam
penelitian ini berupa (dokumen) yang berkaitan dengan : Perencanaan,
Pelaksanaan, Evaluasi dan Tindak Lanjut Evaluasi, hal ini diberikan atau
ditunjukkan oleh kepala sekolah sehari setelah mengadakan wawancara pada hari
rabu. Peneliti menanyakan tentang dokumen yang peneliti minta pada hari rabu
yang lalu, oleh kepala sekolah sanggup menunjukkan pada hari kamis. Kepala
sekolah menunjukkan sebuah buku yang berjudul ‘SUPERVISI AKADEMIK’ dimana dalam
daftar isi memuat habasan tentang 1.
Rencana Program, 2.
Jadwal Supervisi, 3. Kesepakatan
(wakil dan ks), 4. Instrumen, 5. Menerapkan
Pendekatan, 6. Melakukan kunjungan kelas, 7.
Memberitahukan hasil, 8. Laporan
hasil. Dari sini nampak ada gambaran bahwa
kegitan manajemen supervisi akademik dimulai dari perencanaan sampai pada tahap
laporan hasil supervisi akademik kepala sekolah. Pada akhir pembicaraan,
peneliti diminta oleh kepala sekolah untuk menemui wakil kepala sekolah guna
mendapatkan soft copy tentang kegiatan supervisi akademik di SMPN 1
Magetan seperti yang baru saja diperbincangkan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar