Rendah Hati
Islam, bukan hanya falsafah yang menentukan, sesuatu baik atau buruk, tetapi juga menjelaskan, kenapa sesuatu itu dikatakan baik atau buruk, apa akibat yang dia timbulkan, serta bagaimana sikap yang harus dilaksanakan. Islam, bukanlah pula sekedar sempurna untuk kehidupan didunia kini, tetapi, Islam adalah agama yang mengandung hukum konkrit, selengkap-lengkapnya, dan menuntut pengabdian sepatuhnya untuk selalu bahagia, pada kehidupan kini dan di Akhirat nanti. Suatu hal yang selama ini kurang jadi perhatian kita ialah, bahwa, setiap ketentuan hukum dalam Alquran, bukan saja mengandung aspek kebendaan dan kejiwaan, malah juga lebih banyak mengandung nilai sosiologi, histori, geologi, dan astronomi. Semuanya bersifat ilmiah, dan keilmuanNYA akan dibukakanNYA setahab-demi setahab, menurut kesanggupan suatu masyarakat, dalam menggali ayat-ayat semestaNYA. Di samping itu, hendaklah diketahui bahwa, setiap perintah yang tercantum dalam Alquran, adalah sesuatu yang lebih ban...