Informasi

Ajaran Para Nabi

💫Ajaran Para Nabi💫

Secara pendek dapatlah difahami bahwa semua Nabi itu menerima ajaran hidup yang sama dari Allah yang mengutusnya :

42/13. DIA mensyari'atkan bagimu dari agama itu apa-apa yang DIA wasiatkan pada Noah, begitupun yang kami wahyukan kepada engkau, serta apa-apa yang Kami wahyukan pada Ibrahim dan Musa dan Isa agar kamu mendirikan agama itu, dan janganlah berpecah-pecah padanya. Amat besar artinya atas orang-orang musyrik apa-apa yang kamu seru mereka kepadanya. Allah memilih orang yang DIA kehendaki kepada agama itu dan DIA beri pertunjuk kepadanya orang yang (tobat) kembali.

Semua Nabi itu menerima ajaran Islam dari Allah, dan selaku Rasul mereka menyampaikan agama itu kepada masyarakat. Itulah agama yang disusun Allah hukumnya sesuai dengan fitrah manusia dalam hidup, sebaliknya, manusia diciptakan Allah sesuai pula dengan ketentuan hukum yang termaktub dalam Alquran, disebutkan pada ayat 30/30. Hal demikian berlaku di setiap planet dan Allah tidak menerima agama lain yang hanya disusun oleh manusia sendiri dan merugilah orang yang tidak memeluk agama Islam dalam hidupnya kini, perhatikanlah ayat 3/83 dan 3/85.

Nabi Noah beragama Islam tertulis pada ayat 10/72. Agama yang disampaikan Musa juga Islam tersebut pada ayat 10/84, sementara itu orang dapat mengetahui ajaran Musa yang kini di antaranya juga tertulis dalam Bible, Old Testament, kitab Keluaran atau Exodus. Di sana akan diketahui orang bahwa Musa mengajarkan Agama Tauhid. Unitary Faith, dan dia amat mencela berlakunya kemusyrikan. 

Bani Israel dulunya menganut ajaran Tauhid, tersebut pada Alquran ayat l0/90 di mana dinyatakan bahwa Firaun di waktu menghadapi maut mengakui beriman pada Tuhan yang ESA yang padanya telah beriman Bani Israel. Agama yang dianut Ibrahim, Ishaq dan Ja'kub adalah Islam dengan ajaran Tauhid tersebut pada ayat 2/133, malah Ibrahim itu sendirilah yang secara resmi menamakan agama dengan "lslam" termaktub pada ayat 22/78, karenanya amat aneh jika Bani Israel, anak cucu Ya'kub itu, ada yang menamakan agamanya dengan berbagai istilah dan simbul.

lsa Almasih dan para pengikutnya menyiarkan agama Islam terbukti pada ayat 3/52, malah dia sangat membenci kemusyrikan dan tidak pernah menyatakan dirinya anak Tuhan, lihatlah ayat 5/72 dan 5/116. Demikian nyata keterangan dalam Alquran yang dikutipkan di atas ini, bahwa semua Rasul itu menganut dan menyiarkan agama Tauhid dengan nama Islam.

...QDTJI...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar